Terrace House - Reality Show ala Jepang
Aku bingung kasih terjemahan untuk reality show tapi artinya adalah acara tersebut dibuat tanpa naskah. Jadi orang-orang yang terlibat adalah orang biasa dan bukan aktor/aktris dan mereka bicara sesuka mereka tanpa naskah. Untuk Terrace House ini latar belakangnya di Jepang dan pendukungnya adalah 3 orang pria dan 3 orang wanita yang ditempatkan di sebuah rumah bagus. Mereka dikasih mobil untuk transportasi tapi selebihnya terserah mereka. Aku nonton Terrace House ini lewat Netflix jadi kurang jelas kalo bisa nonton lewat lainnya. Mungkin YouTube ? Dan Terrace House ini sudah beredar sejak tahun 2012 tapi mulai kerja sama dengan Netflix tahun 2015. Yang sekarang aku tonton adalah Season 4 - Opening New Doors (Membuka Pintu Baru) ini mulai beredar akhir Desember 2017. Ngga jelas deh totalnya ada berapa episode. Sekarang aku sudah sampai episode 34. Jadi 3 orang pria dan 3 orang wanita ini sama sekali tidak saling mengenal. Mereka bertemu pertama kali di rumah Terrace House terse...