Makan Quesadilla ala Thailand - Chiang Mai, Thailand


Dua minggu pertama di Chiang Mai kali ini, aku dan Wawa tinggal dekat Central Festival yaitu sebuah mal yang bisa dibilang paling gede di Chiang Mai. Maklum. Chiang Mai itu kota kecil, ngga segede Bangkok atau Jakarta. Jadi mall ngga seabreg-abreg ya. 😀 Kalo pengen tau seperti apa sih apartemen dekat Central tersebut, silakan simak di sini ya. Yang pasti kolam renangnya yahud banget. Wawa masih terkangen-kangen tuh. 😂

Dua minggu terakhir bulan Juli, kami pindah ke sebuah apartemen lainnya. Yang ini disewa lewat Airbnb. Lokasinya ngga terlalu jauh dari yang pertama. Tapi beda lingkungan ya. Masih terdapat banyak toko dan supermarket sih. Juga ada mall tapi mallnya rada beda. Mall Ruamchok ini udaranya terbuka. Enaknya di hari Senin dan Selasa malam terdapat pasar malam yang banyak banget jualan makanan. Jadi biasanya aku dan Wawa membeli makanan di situ. Untuk menyimak foto-foto apartemen tersebut silakan lihat di sini ya.

Di hari pertama setelah cek in, aku dan Wawa menyesuaikan diri dengan lingkungan di sekitar apartmen. Sorenya kami memutuskan untuk pergi ke Ruamchok Mall yang letaknya berseberangan dengan apartemen kami. Pertama kali nyebrang tuh jalanan sempat keder juga. Soalnya kendaraan banyak sekali karena jam pulang kantor.


Kami melihat banyak penjual makanan tapi kebanyakan semuanya untuk dibungkus karena memang ngga disediakan tempat duduk. Karena pertama kali mengunjungi daerah tersebut, kami putuskan untuk menjelajahi dulu daerahnya sebelum memutuskan mau makan apa.

Pilihan akhirnya jatuh ke quesadilla untuk aku dan kebab untuk Wawa. Kami akan membelinya dari sebuah kedai di situ yang namanya Kebab Express Ruamchok Mall. Mereka keliatannya lumayan ramai. Sambil menunggu banyak yang datang membeli juga ada abang-abang Grab dll yang datang mengambil pesanan.

Wawa mendapatkan pesanannya dulu yaitu kebab ayam. Keliatannya lumayan dan Wawa juga menyatakan memang isinya lumayan padat. Aku masih menunggu pesananku yang aku pikir mereka sudah lupakan. 😅

Kira-kira hampir sepuluh menit kemudian baru aku lihat pesananku sudah selesai jadi langsung aku samperin aja daripada menunggu mereka mengantar. Kelihatannya mereka sedang sibuk.

Quesadilla itu sebenarnya makanan ala Meksiko yang terbuat dari roti tipis (tortilla) yang diisi keju dan daging. Kemudian ditutup dengan sebuah tortilla lainnya dan dipanggang di atas wajan sampai kulit tortillanya garing dan keju di dalam meleleh dan menyatukan dua belah tortilla tersebut.

Kalau dilihat pesananku sepertinya sih mirip dengan quesadilla. Aku ambil sepotong quesadilla dan aku gigit. Ngga garing dan isinya agak terlalu basah. Sepertinya dikasih potongan kecil tomat. Pantesan aku dikasih garpu dan sendok. 😅 

Kebab Express @ Ruamchok Mall

Comments

Popular posts from this blog

Hay Day : seputar Derby

Which Star Are You From ?

Wish To See You Again - Taiwan Drama