Bikin nasi Padang

Ya..ya..kalo ada yang protes itu bukan nasi Padang, lebih mirip nasi bungkus. Ya, mau dibilang mirip apa pun boleh, yang penting rasanya. Apalagi kalo lagi di negeri orang, kalo lagi kangen makan sesuatu yang lebih cocok dengan lidah sendiri pasti yang dibikin sendiri di rumah. Kecuali kalo tinggalnya dekat dengan West Covina. :)

Minggu lalu, Wawa bikin kari ayam dengan bumbu jadi buatan Malaysia, rasanya kok mirip banget dengan gulai ayam yang biasa dipakai di resto Padang di Jakarta. Terinspirasi gulai ayam tersebut, aku jadi tergiur untuk makan nasi Padang. Jadilah minggu ini kita bikin lagi gulai ayam, kali ini komplit dengan rendangnya. Selain itu aku juga mencoba bikin sambal ijo dan sayur kol. Bedanya kali ini untuk gulai ayamnya kita pakai susu karena kuatir kolesterol yang susah dikontrol. Hasilnya ngga seenak yang minggu lalu, tapi boleh deh.


Untuk sambal ijo:
- 10 serrano pepper, rebus sekitar 5 menit, angkat tiriskan.
- 1/2 bawang bombay, iris halus
- garam
- 3 sm minyak

Dengan menggunakan food processor, hancurkan serrano, jangan terlalu halus, kasar aja. Lalu panaskan minyak dalam wajan, masukkan bawang dan goreng sampai wangi. Masukkan serrano dan kecilkan api hingga api sedang. Biarkan masak sekitar 10 menit sampai cabe layu. Jangan lupa diaduk sekali-kali biar merata. Masukkan garam sesuai selera.

Comments

Post a Comment

Tinggalin pesan dan kesan donk !

Popular posts from this blog

Hay Day : seputar Derby

Which Star Are You From ?

Wish To See You Again - Taiwan Drama