Posts

Showing posts from March, 2025

Sekilas Saigon - Ho Chi Minh, Vietnam

Image
Pesawat kami VietJet mendarat di Bandara Tan Son Nhat di Ho Chi Minh. Waktu menunjukkan pukul 16:40. Perjalanan dari Jakarta sekitar 3 jam. Begitu memasuki area imigrasi aku melihat lautan manusia. Daerah ini agak terlalu padat dan kurang begitu jelas dengan papan petunjuk. Kami sempat bingung mau antri di sebelah kanan atau di sebelah kiri. Untunglah kami berada di jalur yang benar. Karena antrian kami memakan hampir 1 jam. Kebayang ngga kalo kami berada di tempat yang salah. Sudah itu ngga ada satu pun petugas yang membantu mengarahkan penumpang. Atau menjawab pertanyaan semisal ada yang bingung. Belum pernah kami berada di daerah imigrasi serame ini. Terakhir mungkin di Tokyo Haneda tahun 2023. Itu jaman setelah pandemi ya. Terakhir aku dan Wawa di Vietnam adalah tahun 2012 di Hanoi. Jadi mungkin agak susah dibandingkan ya. Sudah terlalu lama untuk dijadikan perbandingan. Katanya Vietnam memang lagi booming ya. Jadi menurut berita yang aku baca, untuk dua bulan pertama di tahun 2025...

Warung Guling Pak Made - Jakarta, Indonesia

Image
Adik mengajak makan babi guling. Doi memberikan dua pilihan resto ini dan yang satu lagi juga di daerah Muara Karang tapi lebih ke ujung. Aku bukan pakar bigul jadi pilihanku yang ini karena reviewnya lebih banyak di Google. Banyak review mestinya berarti banyak pengunjung donk ? Kami berkunjung di hari Sabtu saat makan siang. Restonya ngga terlalu ramai. Cuma satu meja yang terisi jadi lebih mudah bagi kami untuk memilih meja yang kami sukai. Karena rombongan kami cukup besar, kami meminta beberapa meja disatukan. Kalo kalian datang sendiri atau berdua ada baiknya memilih paket komplit seperti nasi samcan guling komplit atau ada juga berbagai pilihan dengan mie. Rombongan kami memesan ala carte dan juga paket nasi.  Dari beberapa sayur yang aku ingat (karena ada foto) adalah samcam goreng sambal matah, iga babi bbq dan sayur daun singkong. Rombongan kami juga memesan samcan goreng juga karena samcam goreng sambal matah enak tapi lumayan pedes. Untuk yang ngga bisa makan pedas ada ...

Restoran Terkenal - Jambi, Indonesia

Image
Pas lagi mengumpulkan data untuk Jambi, aku menemukan nama resto ini. Aku merasa nama ini kok familiar ya. Sepertinya dulunya aku pernah berkunjung ke situ. Jadi langsung aku masukkan sebagai tempat untuk dicoba. Dan kebetulan banget ternyata resto ini merupakan salah satu tempat yang disukai orang-orang untuk masakan chinese di Jambi. Jadi di hari pertama kami di Jambi, mama langsung bikin janji dengan sodara untuk bertemu di restoran Terkenal ini. Aku dan yang lainnya kemudian naik Grab ke resto tersebut. Pada saat itu hari sudah mulai gelap sehingga jalan dan pemandangan tidak terlalu jelas lagi. Tapi di kemudian hari kami melalui daerah tersebut tetap saja aku tidak ingat lho. Sampai di situ terlihat lantai bawah restoran sudah penuh. Ada beberapa meja kosong tapi terdapat tulisan bahwa meja tersebut sudah dipesan. Untungnya ada meja yang sudah selesai. Tapi setelah aku sampaikan niat tersebut kami malah ditawarkan meja di atas. Ya sudah deh. Kami pun naik ke lantai dua. Eh ternyat...

Makan Pagi Hotel Luminor - Jambi, Indonesia

Image
Pilihan untuk hotel Jambi ini akhirnya jatuh ke hotel Luminor ini. Alasannya karena reviewnya keliatannya lumayan. Di foto, keliatannya lumayan. Tapi realitas, kamar hotel agak tidak terjaga sehingga ada bagian yang keliatannya ada kemungkinan berjamur karena mungkin resapan air dari kamar mandi. Lobby hotel kelihatan bagus walaupun tidak terlalu besar dan tidak terlalu banyak kursi untuk duduk. Untungnya tempat makan pagi lumayan besar dan sepertinya cukup ya. Tapi kalau untuk akhir pekan di mana lebih banyak pengunjung hotel mungkin bisa menjadi masalah juga. Pilihan makanannya kalau aku bilang sih lumayan bervariasi. Ada roti-rotian, buah-buahan, gorengan semacam bakwan dan goreng pisang walaupun tidak panas. Nasi dengan lauk dan juga nasi goreng. Telur seperti omelet dan telur dadar. Makanan kecil atau pun makanan pagi lainnya seperti gado-gado, lontong balap, roti canai dengan kari, tteokboki dan ramyun. Jadi mereka memiliki sebuah pondok yang khusus makanan Korea, menunya berbeda...

Jalan Jalan Ke Jambi - Indonesia

Image
Pernah dengar nama Jambi ? Semasa kecil aku pernah tinggal di situ. Tapi terus terang aku tidak ingat banyak mengenai masa kecil di situ. Kebanyakan cuma dari cerita mama saja. Jadi aku ingin mengajak Wawa melihat kota kecil tersebut. Toh Singkawang saja kami kunjungi walaupun tidak ada kenalan apa pun di situ. Jadi lazimnya aku ingin melihat bagaimana kota Jambi setelah sekitar 20 tahun yang lalu aku kunjungi. Biarpun aku tidak ingat banyak mengenai masa kecil di Jambi tapi kami masih memiliki banyak sodara di situ. Baik dari pihak ayah maupun ibu. Sayangnya begitulah mengenai sodara ya karena ada keluarga yang sudah meninggal sehingga aku pun tidak terlalu mengenal sepupu dari pihak-pihak yang sudah meninggal tersebut. Kadang aku sesali juga mengapa mama tidak membina hubungan dengan pihak keluarga dari sodara-sodaranya yang sudah meninggal. Karena tidak membina hubungan maka hubungannya yang tadinya ada perekatnya sekarang sudah semakin meregang. Kami menumpang pesawat Lion Air dari...