Skip to main content

Posts

Showing posts from November, 2012

Golden Sea Hotel - Nha Trang, Vietnam

Dapat hotel ini lewat Agoda setelah ngecek bolak balik. Hotel-hotel di Nha Trang harganya lumayan murah sekitar USD18 ke atas. Berhubung lumayan murah, kita cobain kamar VIPnya yang harganya sekitar USD35. Pemandangannya sih kalo dilihat di Agoda lumayan tapi sayangnya hotel ini ngga kasih sarapan pagi. Kamar VIP Kita udah pesan airport transport pas booking lewat Agoda. Berdasarkan pengalaman akan lebih mudah dan ngga usah kuatir diajak ngider-ngider sama supir taksi. Untung juga sih karena airport di Nha Trang ternyata sepi pengunjung dan taksinya pun tidak banyak.

Thanksgiving di Kantor

Thanksgiving alias hari makan kalkun di Amrik bisa dibilang hampir sama dengan hari raya Idul Fitri di Indonesia. Dalam arti sudah merupakan tradisi bagi orang-orang di sini untuk mudik supaya bisa berkumpul bersama keluarga. Anggota keluarga dan juga teman-teman berkumpul bersama menikmati hidangan bersama sambil bersyukur atas segala sesuatu yang dimiliki. Jamur isi daging cincang Tahun ini untuk pertama kalinya kantor tempatku bekerja sepakat untuk mengadakan makan bersama. Acaranya : potluck. Pertama kali dengar potluck, aku sempat bingung apa pula tuh. Tapi intinya masing-masing harus membawa satu macam hidangan. Berhubung di kantor ada lima orang maka kita bisa mencoba lima hidangan yang berbeda. Makan siang kali ini sungguh beda deh.

Nha Trang - Vietnam

Perjalanan ke Vietnam kali ini karena kita udah pergi jauh-jauh jadinya kita putuskan untuk mampir juga ke Nha Trang yaitu sebuah kota pantai di bagian selatan Vietnam. Nha Trang menjadi terkenal di tahun 2008 karena menjadi lokasi penyelenggaraan Miss Universe. Ingat ngga pertunjukkan perdana Lady Gaga ? Jalan pantai di Nha Trang termasuk besar dan tidak terlalu ramai apalagi dibandingkan dengan Hanoi atau pun Ho Chi Minh. Tepi pantainya memiliki pelataran semen yang panjang dan di beberapa bagian sangat luas. Di sore hari banyak sekali orang-orang yang berjalan lalu lalang sekedar berolahraga di pelataran semen tersebut.

Yoo Seung Ho dan Micky Yoochun dalam drama I Miss You

Yoochun dan Yoo Eun Hye (pic from dramabeans) Wah..drama yang ini sepertinya ngga boleh dilewatkan tuh. Aktor dan aktrisnya boleh banget. Ada si Micky Yoochun yang beken banget lewat Rooftop Prince sebagai si putera mahkota yang terbawa ke jaman modern Seoul. Juga ada si Yoo Seung Ho yang cute dan imut banget. Doi sudah terkenal dengan berbagai peran sebagai raja, tapi juga berperan bagus sekali sebagai tokoh antagonis dalam Warrior Baek Dong Soo. Sedangkan aktrisnya adalah Yoo Eun Hye yang terkenal lewat perannya dalam First Shop of Coffee Prince. Yang ini bisa dibilang merupakan cinta segi empat. Yoochun dan Yoo Eun Hye merupakan cinta yang tak jadi di masa remaja. Mereka kemudian bertemu kembali di usia yang lebih matang. Sedangkan Yoo Seung Ho akan berperan sebagai tokoh antagonis (lagi ?) yang merupakan saudara tiri Yoochun dari emak yang berbeda. Yoo Seung Ho (pic from dramabeans) Begitu sekelumit inti cerita yang sudah dibocorkan. Ngga sabar juga sih pengen nonton d

Catatan Penutup untuk Faith - drama Korea

Lee Min Ho dengan Kim Hee Seon (pic from Hancinema) Awal mulanya nonton Faith, rada sebel tuh dengan karakter si pemeran utama wanita alias si tabib dewa Yoo Eun Soo yang diperankan Kim Hee Seon. Doi adalah dokter operasi plastik di Seoul yang diculik oleh Choi Young si jenderal Woodalchi (pengawal raja Goryeo). Sang dokter sebenarnya cerdas tapi rada mata duitan. Tapi untungnya setelah tinggal dan bergaul dengan orang-orang sekitarnya di Goryeo, di episode berikut-berikutnya doi berubah lebih baik.

Newday - Hanoi, Vietnam

Kalo mampir ke Hanoi dan tinggal di Sunshine Suites Hotel seperti aku dan Wawa jangan lupa mampir di resto yang satu ini. Letaknya cuma beberapa langkah dari Sunshine Suites Hotel. Tempat ini harganya terjangkau dan pelayanannya pun lumayan. bun cha hanoi Aku dan Wawa memesan bun cha hanoi dan ayam masak kecap. Untuk minuman kita memesan es jeruk nipis dan markisa. Bun cha hanoi terdiri dari mi beras putih (bun) disajikan dengan lumpia kepiting (nem cua), sayur-sayuran, bakso pipih goreng yang terbuat dari daging cincang. Untuk yang belum pernah makan bun cha, ambil sedikit mi beras dengan menggunakan mangkok kecil yang disediakan, masukkan bakso goreng dan lumpia kepiting. Kalo doyan sayur-sayuran, robek kecil-kecil untuk ditaruh di mangkok kemudian siram dengan saus asam manis yang disediakan. Aduk rata dan siap dimakan. ayam masak kecap Ayam masak kecap yang aku pesan lebih biasa. Ayam potongan sedang dimasak dengan kecap dan irisan jahe. Sausnya sedikit asin dan manis

Jalan-jalan ke Halong Bay (Bag 2) - Vietnam

Setelah naik ke kapal, kita diberikan handuk penyegar dan dipersilakan duduk untuk makan siang. Kami semua terpisah dalam 3 meja dan makanan mulai dibawa keluar. Pertama adalah kentang goreng (french fries) disambung dengan cumi goreng, ikan goreng saus tomat, cah kangkung, lumpia kepiting (nem cua), udang rebus dan ditutup dengan jeruk manis. ikan goreng saus tomat Awal mula makan karena lapar semuanya seperti ngga malu-malu langsung menyerbu setiap piring yang datang tapi belakangan karena mulut mulai sibuk dan perut juga sudah terisi jadi lebih pilih-pilih. Cah kangkung ngga habis karena aku dan Wawa juga sepasang ibu/anak dari Singapura beranggapan kangkungnya kurang terasi. ha..ha..

Jalan-jalan ke Halong Bay (Bag 1) - Vietnam

Lukisan sulaman dengan benang sutera Kalo sempat ke Hanoi harus disempatkan untuk ambil tur ke Halong Bay. Tur ke Halong Bay ini ditawarkan dalam dua bentuk yaitu tur pulang hari dan tur 2 hari. Kalo mempunyai waktu singgah di Hanoi yang lebih lama akan lebih baik jika mengambil tur yang 2 hari sehingga ngga capek di jalan. Tur agen kami adalah Alova Gold Cruises yang kami beli lewat pihak hotel. Kalo pihak hotel menawarkan akan lebih baik membeli lewat pihak hotel karena biasanya mereka menawarkan tur yang sudah mempunyai nama baik. Tur pulang hari yang kami ikuti harganya USD35 per orang. Harga tersebut mencakup antar jemput dari hotel, perjalanan dengan minivan ke Halong City, makan siang di perahu dan pelesir dengan perahu. Harga tidak termasuk minuman di perahu yang termasuk lumayan mahal. Harga minuman dipatok sekitar 20rb dong atau sekitar 10rb rupiah untuk minuman soda kaleng. Untuk minuman alkohol sekitar 35rb dong atau sekitar 17500 rupiah.