Skip to main content

Karakter Karakter Dalam Meet Yourself - drama Cina

 

Pemeran utama adalah Xu Hong Dou yang memerlukan istirahat panjang dari pekerjaannya setelah teman dekatnya meninggal dalam usia muda karena kanker. Xu diperankan oleh Liu Yi Fei (Crystal Liu) yang baru-baru ini memerankan Mu Lan dalam film layar lebar Mu Lan versi Disney.

Pemeran utama pria Xie Zhi Yao diperankan oleh Li Xian. Xie Zhi Yao adalah seorang pemuda asal kampung terpencil yang memutuskan dia perlu membangun desanya dan memberikan kesempatan kerja kepada orang-orang di desa. 


Da Mai - seorang penulis cerita online. Dia agak pemalu, tidak suka bergaul dan lebih suka berdiam di kamar sibuk dengan kegiatan sendiri. Doi agak susah mengekspresikan kata-kata secara langsung jadi lebih suka menulis apa yang dia pikirkan.

Da Mai dimainkan oleh Ma Meng Wei. Aku pikir doi mirip dengan Park Shin Hye (Heirs dan Memories of the Alhambra).

Huang Xin Xin atau sering dipanggil Xiao Huang. Dia seperti juga Xie Zhi Yao menikmati pendidikan perguruan tinggi di kota besar tapi mendapatkan panggilan untuk kembali ke desa asal. Xiao Huang bekerja di kantor pemerintah tingkat desa.

Kalo menurutku sih Xiao Huang itu cakep tapi sederhana dan ngga banyak make up. Bodynya sepertinya proporsional. Ngga terlalu kurus dan gemuk. 😉


Dipanggil Ma Ye (Tuan Ma) karena nama keluarganya adalah Ma. Sewaktu Xu Hong Dou baru masuk ke homestay You Feng Xiao Yuan (Tempat Berangin) Ma Ye selalu duduk bersila dan bermeditasi. Bisa dibilang Ma Ye selalu bermeditasi siang hari dan cuma malam hari dia terkadang ikutan ngobrol.

Cara bicaranya yang seperti filsuf membuat doi keliatan misterius. Baru belakangan ketauan kenapa doi seperti begitu.


Dipanggil Hu Lao Shi (Tuan Hu). Sang pemusik yang selalu keluar masuk dengan gitar di punggungnya sepertinya suka dengan Da Mai. Tapi Da Mai tidak terlalu banyak menanggapi gurauan Hu. Walaupun di kemudian hari sikapnya terhadap Hu berubah setelah Hu menyanyikan lagu ultah bagi Da Mai di sebuah pesta ultah dadakan.


Nama sebenarnya dari cewe cantik ini adalah Li Na. Sehari-harinya dipanggil Nana. Doi juga tinggal di homestay bersama Xu Hong Dou dan karakter lainnya. Dia menjadi teman akrab Da Mai dan juga mengagumi tulisan-tulisan Da Mai. Doi bekerja di kafe yang dikelola oleh Xiao Chun.

Doi agak misterius mengenai latar belakangnya dan alasannya untuk tinggal di desa terpencil ini. Sepertinya dia hendak melarikan diri dari kenyataan. Atau ada sesuatu yang doi hindari. Tapi sedikit demi sedikit pemirsa mulai diberikan sedikit petunjuk mengenai siapa sebenarnya Nana ini.


Nama cowo ini adalah Xie Xiao Xia atau kerap dipanggil Xia Xia. Dia adalah seorang seniman pengukir. Adik dari Xiao Chun yang mengelola homestay You Feng Xiao Yuan.

Ngga jelas apa penulis naskah drama ini akan memberikan kisah cinta kepada karakter Xia Xia ini. 😊


Xie Xiao Chun adalah pengelola homestay dan juga kafe. Doi merupakan kakak dari Xia Xia. Xiao Chun adalah seorang janda dengan anak perempuan bernama Xiao Hu Lu. Sepertinya di kemudian hari bakal diperkenalkan seorang pria untuk menjadi cowonya Xiao Chun.

Comments

Popular posts from this blog

Hay Day : seputar Derby

Neighborhood house yang sudah diperbaiki Apa sih Hay Day ? Hay Day adalah games dari Supercell mengenai kehidupan pertanian, mulai dari menanam gandum, jagung sampai membuat keju, sushi, dll. Seru lho. Salah satu bagian dari Hay Day adalah partisipasi dalam Derby. Aku udah lumayan lama main Hay Day tapi belum pernah tau mengenai Derby jadi kali ini antusias banget. hihihi..Maklum masih newbie alias anak baru. Untuk ikutan Derby, pertama harus memperbaiki neighborhood house. Ongkosnya 10000 coin dan memakan waktu 24 jam. Habis itu bisa membentuk neighborhood sendiri dan mengajak teman atau keluarga untuk ikutan. Atau bisa join neighborhood lainnya. Coba liat link ini untuk membentuk neighborhood atau join neighborhood.

Which Star Are You From ?

Drama ini menceritakan Choi Seung Hee seorang sutradara yang baru saja kembali ke Korea setelah 3 tahun berusaha melupakan tunangannya yang meninggal dalam kecelakaan lalu lintas. Dalam rangka mencari lokasi untuk film terbarunya, Seung Hee melanglang ke desa terpencil dan tidak sengaja bertemu Kim Bok Shil. Bok Shil begitu menyita perhatian Seung Hee karena doi mirip sekali dengan mendiang tunangannya yaitu Hye Soo. Singkat cerita Seung Hee dan kru akhirnya memulai syuting di desanya Bok Shil. Bok Shil pun bertemu dengan eksekutif Han Jeung Hoon yang adalah pemilik perusahaan yang membiayai pembuatan film tersebut. Jeung Hoon pun dulunya menyukai mendiang Hye Soo. Melalui JH ini Bok Shil akhirnya mendapatkan pekerjaan di perusahaannya dan pindah ke Seoul. Karena pekerjaan barunya ini, Bok Shil menjadi lebih dekat dengan Seung Hee dan akhirnya mereka menjadi saling menyukai. Tidak disangka, Bok Shil ternyata adalah adik Hye Soo yang selama ini disangka meninggal dalam kebakaran restor

Perlu Ngga Beli Kartu SIM di Penang ?

Jawabannya tergantung keperluan teman-teman sekalian. ha..ha.. Sewaktu aku lagi bikin planning untuk jalan-jalan ke Penang, salah satu blog yang aku baca bilang jangan lupa beli kartu Digi setelah sampai di situ. Digi adalah salah satu provider GSM untuk Malaysia. Katanya sih Digi cakupannya lumayan bagus dengan harga terjangkau. Nah pas jalan kemarin itu aku masih belum bisa memastikan mau beli SIM card atau ngga. Tapi terus terang pas di Jakarta aku dibeliin SIM card XL Axiata yang lumayan banget pas buat jalan-jalan ke Bandung. Dipake untuk google maps lancar, padahal sampai ke Tangkuban Perahu segala. Ngga di kawahnya sih ya, tapi pas turun dikit gitu langsung dapat signal lagi.